Pemuihan Pasca Bencana Lombok Untuk Bangkit

Syukur Bupati Sumbawa Atas Bantuan ACT

SUMBAWA, seputarriau.co - Bantuan terus mengalir untuk korban gempa Lombok dan Sumbawa. Sabtu (9/8), Aksi Cepat Tanggap (ACT) kembali menyalurkan bantuan tahap kedua berupa sembako sebanyak lima truk. Tiga truk diserahkan ke posko induk Pemerintah Kabupaten Sumbawa dan dua truk lainnya didistribusikan ke Kecamatan Lunyuk. Bantuan tersebut langsung diserahkan oleh Relawan ACT NTB, Johan Rosihan dan diterima langsung oleh Bupati Sumbawa, HM Husni Djibril dan disaksikan oleh pejabat daerah setempat.

“Terimakasih, kami sangat bersyukur,” ujar Husni. Ia sangat mengapresiasi tindakan cepat yang dilakukan oleh ACT. Husni bersyukur ACT memberikan perhatian terhadap gempa yang  juga melanda Sumbawa. Ia bersama masyarakat Sumbawa mendoakan agar kebaikan ACT dibalas oleh Allah dan dimudahkan dalam memberikan bantuan bagi yang membutuhkan.

“Alhamdulillah, semoga relawan ACT dimurahkan rezekinya dan dimudahkan segala urusannya,” Do’anya.

Bantuan sembako ini merupakan bantuan tahap kedua yang disalurkan oleh ACT. Sebelumnya, bantuan tahap pertama pascagempa sudah disalurkan pada Senin (27/8) dengan jumlah yang sama dengan tahap kedua.

Johan Rosihan selaku relawan ACT NTB menyebutkan, pada bantuan tahap pertama tersebut, tim ACT mendistribusikan bantuan ke wilayah terdampak gempa yang cukup parah di beberapa kecamatan di Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Sumbawa Barat seperti Kecamatan Alas, Kecamatan Alas Barat, dan Kecamatan Buer.

Adapun sasaran bantuan tahap kedua awalnya akan disalurkan semua ke posko induk Pemkab Sumbawa. Namun, dua truk kemudian langsung didistribusikan ke Kecamatan Lunyuk, wilayah yang cukup parah terdampak gempa yang sebelumnya luput dari bantuan.

“Dua truk bantuan pada tahap pertama ini langsung kita salurkan ke Kecamatan Lunyuk yang cukup parah. Sedangkan tiga truk lagi memang kita drop di posko induk Pemkab Sumbawa,” ungkapnya.

Johan menjelaskan, bantuan tahap kedua ini merupakan bentuk kepedulian dari pihak ACT untuk menyalurkan bantuan kepada korban gempa Sumbawa yang membutuhkan. Nantinya, bantuan melalui truk ini akan disalurkan setiap minggunya untuk korban gempa.

“Insya Allah, mudah-mudahan distribusi oleh ACT dapat dilakukan setiap minggunya, sehingga betul-betul membantu korban gempa yang sangat membutuhkan,” kata Johan.

Johan berharap bantuan ini dapat meringankan luka korban gempa Sumbawa. Ia juga berharap bantuan-bantuan yang disalurkan melalui ACT membawa keberkahan dan bermanfaat bagi korban gempa.

 

(rls)


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar