Tingkatkan Layanan Akademik, UNRI Gelar Workshop SIA dan PDDIkti
PEKANBARU, seputarriau.co - Bagi Prodi (Program Studi-red), Jurusan, dan Fakultas yang belum menyelesaikan atau merampungkan data SIA maupun PDDikti agar segera memvalidkan data dimaksud untuk mewujudkan kelancaran dalam bidang pelayanan akademik di Universitas Riau (Unri-red).”
Demikian yang disampaikan Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan (BAK) Unri Azhar Kasymi SH, pada kegiatan penutupan Workshop dan Pelatihan Sistem Informasi Akademik (SIA) dan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDiKTI) yang dilaksanakan mulai dari tanggal 13 hingga 14 Maret 2019 di Ballroom Hotel Grand Zuri Pekanbaru.
Foto : Ka Biro BAK Unri, Azhar Kasymi SH dalam Acara Pengelolaan SIA maupun PDDikti
“Selama dua hari ini, kita telah menghimpun berbagai persoalan teknis yang dijumpai dalam pengelolaan SIA maupun PDDikti yang berkaitan dengan pelayanan akademik. Selanjutnya rumusan penyelesaian persoalan ini tentunya demi mewujudkan pelayanan akademik prima dan bermutu,” terang Azhar.
“Selain menambah wawasan dalam bidang pelayanan akademik, kita juga telah melaksanakan rekonsiliasi, pemukhtahiran, finalisasi serta evaluasi data mahasiswa untuk memperoleh data yang akurat dalam informasi data akademik,” terang Azhar.
“Para operator yang bertugas dalam mengelola SIA maupun PDDikti ini, hendaknya dari materi yang diberikan pada workshop dan pelatihan ini, dapat membangkitkan kerja sama dengan tim untuk menyelesaikan tugas dalam pengelolaan data dengan baik,” ujar Kepala BAK ini memotivasi peserta.
Lebih lanjut, Azhar, menyampaikan terlaksananya pertemuan ini akan dapat meminimalisir kesalahan data dan tidak validnya data antara operator Prodi, Jurusan, maupun fakultas, hingga kepada oprator pusat universitas. “Oleh karena itulah, pertemuan ini telah mampu menghimpun solusi dari persoalan teknis dalam pengelolaan SIA dan PDDikti dalam rangka mewujudkan pelayanan akademik yang prima dan bermutu,” jelas Azhar.
Sumber : unri.ac.id
(MN)
Tulis Komentar