H.Siantar Jemput Aspirasi Masyarakat Talang Mandi

DURI, seputarriau.co - H Siantar menjemput aspirasi masyarakat RT 01 RW 07 Kelurahan Talang Mandi Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Riau, usai ibadah sholat Jum'at, pada Jum'at (27/08/21).

Reses yang mendapatkan perhatian besar masyarakat kilometer 8 Talang Mandi itu mengajukan beragam usulan kebutuhan terhadap anggota DPRD Kabupaten Bengkalis H Siantar.

Berbagai usulan, selain jalan dan parit masyarakat usulkan masalah kesehatan warga di RW 07 termasuk berbagai hal yang dibutuhkan masyarakat.

" Semua usulan harus warga dibuatkan dalam bentuknya proposal, sehingganya untuk dapat diperjuangkan," terang H Siantar.

Bahkan rencana pemekaran juga dijelaskan secara detail termasuk berbagai hal baik di masa pemekaran yang akan dinikmati masyarakat nanti.

Dalam kesempatan itu juga masyarakat sangat gembira kedatangan anggota DPRD Kabupaten Bengkalis, terlebih putra Sakai yang punya ragam sejarah panjang dan histori kehidupan di Talang Mandi di beberapa tahun silam.


Dew


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar