Heboh..Rektor Tampar Mahasiswa Serta Paksa Menyanyikan Mars NU

PEKANBARU, seputarriau.co - Tidak Terimah perlakuan buruk dari sang Rektor Baru,  Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim Riau melakukan aksi unjuk rasa, Jumat (27/07) di area kampus Panam.

Demo yang diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai fakultas UIN pun menduduki Gedung Rektorat UIN Suska Riau. 

Haris Oky Adi Supinta selaku Menteri Hukum dan HAM BEM UIN Suska Riau mengatakan aksi demo hari ini dilakukan karena Rektor UIN di duga melakukan tindak kekerasan kepada mahasiswa baru nya.

"Aksi ini terjadi karena kami menolak adanya tindak kekerasan di dalam kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK). Dimana saat itu ada mahasiswa yang ditampar oleh rektor. Mahasiswa disini ingin diajarkan untuk mendapatkan ilmu, bukan mendapatkan kekerasan, ada mahasiswa yang disuruh push up serta dijambak karena rambutnya dinilai panjang," ucap Haris dengan nada tinggi.

Sambung Haris, sampai siang ini Rektor tersebut belum bersedia menemui massa untuk melakukan klarifikasi kejadian yang sebenarnya. 

"Tadi katanya Rektor mau kasih klarifikasi, tapi hingga kini belum ada. Katanya habis Salat Jumat, kami ikuti maunya, tapi habis Salat Jumat Rektornya malah menghilang," tuturnya.

Lebih jauh selain perlakuan buruk dari sang Rektor yang seharusnya menjadi panutan bagi seluruh mahasiswa baru, aksi unjuk rasa juga dipicu dikarenakan adanya nyanyian mars Nahdatul Ulama (NU) yang di kumandangkan.

"Kami juga menyayangkan dan tidak setuju karena saat apel akbar kemarin siang juga ada nyanyian mars NU. Tidak seharusnya itu terjadi di kampus ini," ucapnya.

Sementara itu, Rektor UIN Suska Riau Ahmad Mujahidin hinga berita ini diterbitkan belum bisa dikonfirmasi. Begitupun dengan aksi demo yang masih berlangsung hingga sore ini.

Untuk diketahui, Rektor Ahmad Mujahidin ini baru saja dilantik menjadi Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) 25 hari yang lalu, atau tepatnya pada tanggal 2 Juli 2018 lalu.

Pelantikannya sendiri sempat menjadi pertanyaan berbagai kalangan kampus, karena tidak semua kalangan di Rektor UIN Suska Riau mengetahuinya adanya pergantian Rektor dan pelantikan Rektor baru. Termasuk Rektor sebelumnya yaitu Munzir.

(MN/zam)


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar