Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Kendi Harahap

Foto : Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Kendi Harahap
PEKANBARU, seputarriau.co - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru akan menurunkan lebih kurang 60 personil untuk mengatur arus lalu lintas (lalin) di sekitar Pasar Ramadhan yang ada di Kota Pekanbaru.
 
Hal itu disampaikan oleh  Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Kendi Harahap, Minggu (20/5)
 
Penempatan personil Dinas Perhubungan ini mulai akan dilakukan, Senin (21/5).  Kendi alasan kenapa hari ini baru diturunkan personil itu, dikarenakan hari pertama kata Kendi belum ramai.
 
"Dishub akan menempatkan personil di lokasi-lokasi Pasar Ramadhan pada jam-jam tertentu. Efektifnya Senin, 21 Mei 2018, "katanya.
 
Kendi menambahkan, personil Dinas Perhubungan nantinya akan berada di sekitar lokasi Pasar Ramadan pada jam-jam ramai.
 
"Jam ramainya kan sore saja Pasar Ramadhan ini, ya sekitar jam 16.00 sampai jam 18.00-an lah," tuturnya.
 
Seperti yang diketahui, saat ini terdapat puluhan titik Pasar Ramadhan yang ada di setiap kecamatan Kota Pekanbaru. Banyaknya pedagang dan pembeli tak jarang membuat arus lalu lintas di sekitar pasar menjadi macet. 
 
(Kominfo/ND)


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar