TNI Koramil 03/Mandau Telusuri Lahan dan Hutan Guna Pencegahan Karhutla

DURI, seputarriau.co - Rangka pencegahan kebakaran Hutan dan Lahan, anggota Koramil 03/ Mandau,Kodim 0303/Bengkalis yang di pimpin oleh Serka Ristiyo dan Sertu Rosdianto laksanakan Komunikasi Sosial dengan masyarakat tentang Kebakaran Lahan dan Hutan (Karhutla), mengingatkan saat ini walaupun sering terjadinya hujan,namun tingkat kewaspadaan masyarakat dalam upaya membantu pencegahan Karhutla jangan berkurang.


Kegiatan pencegahan tersebut dilakukan di daerah rawan kebakaran hutan di Kelurahan Duri Timur menuju Desa Bathin Betuah, Kabupaten Bengkalis, pada Selasa (01/03/2022) sekitar pukul 09.00 Wib.


"Dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla Babinsa akan terus memonitor kemungkinan timbulnya titik api dan juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut peduli dalam mencegah kebakaran hutan dan lahan diwilayah khususnya di titik - titik tertentu yang rawan dengan kebakaran.


Babinsa juga menghimbau masyarakat agar jangan membakar lahan jika membuka lahan baru, ucapnya Babinsa saat lakukan pengamanan dan pencegahan di lahan tersebut.


Lanjutnya, Patroli Karhutla dilakukan secara terus menerus, Pada setiap kegiatan patroli Karhutla untuk sementara ini wilayah Koramil 03/Mandau masih kondusif.


"Dari  kebakaran hutan dan lahan kita patroli bersama aparat terkait untuk meminimalisir kejadian Karhutla, namun kepedulian masyarakat untuk menjaga lingkungan masing masing dari Karhutla dan menjadi salah satu faktor penentu keberhasilan Pencegahan Karhutla.


"Patroli ke setiap wilayah yang terkait Karhutla dilakukan setiap hari dan bertujuan untuk meminimalisir terjadinya karhutla, Mensosialisasikan kepada Masyarakat agar jangan membakar lahan jika membuka lahan untuk berkebun dan menghimbau warga akan pentingnya menjaga hutan dan Lahan dari bahaya kebakaran hutan dan lahan,bahkan sebagai petugas terdepan wajib melaporkan adanya titik api di daerah binaannya ," pungkasnya.


Dew


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar