Penanganan Penyebaran C-19, Babinsa Koramil 04/Mandau Gelar Giat Pendisplinan Sesuai Protokol Keseha

MANDAU, seputarriau.co - Tim gabungan TNI beserta instansi terkait lakukan pengecekan dititik keramaian guna penyebaran virus C-19 yang kali ini di laksanakan di pos pasar Dewi Sartika Kec.Mandau, pada Kamis (27/08/2020) sekitar pukul 09.30 Wib.


Kegiatan ini wajib dilakukan setiap harinya demi meningkatkan kepatuhan protokol kesehatan penanganan virus Corona atau Covid-19 agar masyarakat paham dan selalu ikut aturan yang berlaku karena mengingat meningkatnya kasus adanya yang terkonfirmasi Covid-19 akhir-akhir ini di wilayah Riau khususnya Kab.Bengkalis.


Menyangkut hal ini Tim gabungan Koramil 04/Mandau melalui Serma Sutrisno, BPBD Dinas Kesehatan, Sat Pol PP, Dinas Perhubungan, Polsek Mandau, Dinas Perindustrian dan Perdagangan terus melaksanakan kegiatan pendisiplinan kesehatan yang dipusatkan dipasar Dewi Sartika Duri.


"Pelaksanaan pendisplinan kesehatan ini, yang mana setiap warga yang memasuki wilayah pasar akan kita cek suhu tubuhnya serta harus menggunakan masker. Bagi yang kedapatan tidak menggunakan masker maka akan kita peringati. Hal ini tentunya berguna untuk memutuskan mata rantai Covid 19, "terang Serma Sutrisno.


Dalam pelaksanaan kegiatan ini setiap harinya seluruh Tim gabungan TNI dan Polri di turunkan untuk melakukan pendisiplinan penggunaan masker kepada warga yang tidak mematuhi aturan tersebut," tutur Babinsa Sutrisno kepada seputarriau.co.


"Kegiatan pendisiplinan ini berguna untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di wilayah Kecamatan Mandau, tutupnya.


Saat pemantauan kegiatan yang berlangsung di pasar  tersebut, berjalan aman tidak ada hambatan dan kendala dalam pelaksanaan pengecekan C-19.


Dew


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar