Gratis! Ayo Mudik Lebaran Ke Medan dan Padang
PEKANBARU, seputarriau.co - PT Telekomunikasi (Telkom) Tbk region Riau membuka peserta mudik lebaran gratis ke Padang dan Medan, selasa (05/06/2018).
Dalam kesempatan ini Kepala Marketing Telkom Alex yang merupakan salah satu panitia acara menyampaikan kepada awak media melalui via whatshap berharap dengan adanya penyediaan mudik gratis tahun ini menjadi pertama kali dilakukan.
"Ini program BUMN untuk negeri. Secara keseluruhan Telkom diberi emban memberi mudik gratis ke 5.000 orang. Namun khusus di Pekanbaru sekitar 200 kuota saja," ujar Alex.
Selain itu tidak di Pekanbaru saja Telkom menggadakan acara mudik gratis ini melainkan di beberapa Kota besar seperti ; Jakarta, Surabaya, Medan, Padang, Bandar Lampung, Palembang, Balikpapan dan Makkasar. itu bisa di akses melalui website resmi dari telkom yaitu http://mudik.telkomgroup.id yang mana kita dapat melakukan pendaftaran secara resmi serta persyaratan yang ada, pungkas Alex.
“Kami berharap program ini dapat membantu masyarakat merayakan lebaran bersama keluarga di kampung halaman, makanya pada proses pendaftaran dilakukan secara terbuka tidak mewajibkan ke pelanggan Telkom saja,” Terangnya
(Rls/ MN)
Tulis Komentar