Pemkab Bengkalis, Melalui Dinas Sosial Menyelenggarakan Pencegahan Dini HIV/AIDS di Duri

DURI, Seputarriau.co -  Untuk Pencegahan Dini HIV/AIDS Pemda Kab Bengkalis melalui Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis Dra. Hj. Martini,  MH. Mengadakan kegiatan pelatihan dan pencegahan HIV'AIDS di Kecamatan Bathin Solapan tepat nya di Gedung Serba guna Desa Sebangar Duri, selasa (27/03/2018) yang di ikuti oleh sejumlah peserta Pelatihan Pencegahan Penanggulangan HIV/AIDS tersebut di bisa perkirakan 20 sampai 30 orang berdasar kan pantauan media ini di lapangan
 
Kapala dinas sosial kabupaten bengkalis Dra Hj Martini yang di dampingi oleh bapak Taruji dari Dinas Sosial Propinsi riau, beserta bapak Isa dari SKPD Bengkalis juga ikut serta Ketua Yayasan Komisi Perlindungan Anak tentang HIV/AIDS Rangga hariyanto yang berasal dari Kabupaten Bengkalis itu sendiri
 
Dalam kata sambutannya Martini mengutarakan, berdasarkan data yang kami peroleh dari (World Health Organization) WHO, pada akhir Tahun 2014 yang lalu, di perkirakan sekitar 37 juta Orang / Manusia yang hidup dengan penderitaan HIV /AIDS dan 1, 2 juta Orang meninggal Dunia karena penyebab terkait AIDS di seluruh penjuru dunia
 
Namun,  hanya 54 persen  dari penderita yang menyadari  bahwa mereka mengidap HIV /AIDS. Ini, dalam hal itu kerana anda berkemungkinan besar bisa saja mengidap HIV tanpa anda merasakan gejalanya. 
 
Melalui sosialisasi dan pelatihan HIV /AIDS untuk Tahun ini supaya menjadi momentum untuk melakukan refleksi tentang apa yang harus kita berikan bagi kesehatan dan kesejatraan masyarakat kabupaten bengkalis, kita merenungkan kembali upaya kesehatan yang bersifat promotif,  preventif, kurativ dan rehabilitative sebagai pertanggung jawab dalam pembangunan kesehatan dengan menjaga hubungan dengan seria dengan pasangan yang sah dan selalu mengikuti ajaran Agama. 
 
Agenda ini juga memiliki tujuan untuk dapat informasi bisa dapat di salurkan kepada seluruh lapisan Masyarakat dan terkhususnya bagi kalangan Anak-anak yang bermasalah dengan hukum di Kabupaten Bengkalis
 
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis Hj martini sangat mengharapkan kegiatan sosialisasi  ini bisa  diselenggarakan pada setiap Tahunnya untuk menyelamatkan  kan Generasi Muda Bangsa ini,  sehingga dapat mengurangi penyebaran penyakit HIV /AIDS yang membahayakan ini," harapnya lagi. 
 
(ER)


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar