Prajurit Siap Amankan Perbatasan RI-Malaysia
DUMAI, seputarriau.co - Walikota Dumai Drs. H Zulkifli AS, M.Si menghadiri Apel Pemberangkatan Satgas Yonif 131/Braja Sakti dalam rangka Operasi Pengamanan Perbatasan Darat RI-Malaysia di wilayah Kalimantan Barat tahun 2016 yang diberangkatkan lansung oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI Lodewyk Pusung, pada Minggu (30/10) pagi di Dermaga C Pelabuhan PT. Pelindo I Dumai.
Dalam amanatnya mengatakan, para Prajurit Satgas Yonif 131/BRS telah melewati latihan dan peninjauan dari Komando Atas selama enam bulan lamanya, selanjutnya telah dinyatakan siap untuk melaksanakan tugas pengamanan di wilayah perbatasan RI-Malaysia.
Kepercayaan Bangsa dan Negara yang telah diberikan kepada para Prajurit merupakan kehormatan dan kebanggaan dengan harapan mampu mengemban tugas mulia demi keutuhan dan kedaulatan NKRI.
Pangdam menyampaikan bahwa wilayah perbatasan merupakan daerah rawan penyelundupan narkoba, ilegal loging, hingga bergesernya batas batas wilayah Negara oleh oknum tidak bertanggung jawab.
“Oleh karena itu memerlukan kewaspadaan dan kesungguhan dari seluruh Prajurit di perbatasan untuk dapat melaksanakan tugas pengamanan di wilayah perbatasan dengan baik, ” ujarnya.
Pangdam perintahkan kepada seluruh Prajurit agar selalu waspada dan jangan pernah ragu dalam melaksanakan tugas guna menegakkan Integritas dan menjaga kedaulatan NKRI sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Diakhir amanatnya Pangdam I/BB memberikan beberapa penekanan untuk dipedomani oleh seluruh Prajurit Satgas Yonif 131/BRS dalam melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan, sebagai berikut :
Pertama, pelihara keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral dan etika dalam setiap pelaksanaan tugas dimanapun berada.
Kedua, laksanakan tugas dengan memadukan operasi teritorial dan operasi Intelijen serta operasi tempur secara profesional dan proporsional sesuai prosedur yang berlaku.
Ketiga, pahami kultur dan hormati adat istiadat masyarakat setempat serta rebut simpati dan hati rakyat sehingga terjalin kemanunggalan TNI-Rakyat dan kehadiran kalian dapat diterima masyarakat perbatasan dengan penuh rasa kekeluargaan, tanpa melupakan kewaspadaan serta tidak mudah terpancing oleh segala bentuk provokasi.
Keempat, lakukanlah cara hidup sehat dan pengendalian diri serta selalu taat terhadap norma-norma agama yang kalian yakini, sehingga harapan kita semua sukses dalam penugasan.
Kelima, laksanakan deteksi dini dan cegah dini terhadap gangguan keamanan di daerah tanggung jawabmu dan mampu mengatasi gangguan serta memberikan bantuan secara cepat.
Satgas Yonif 131/BRS dalam melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan RI-Malaysia berjumlah 350 orang pimpinan Komandan Batalyon Letnan Kolonel Inf Denny S.I.P, Seluruh personil diberangkatkan menggunakan KRI Teluk Ambonia 503 menuju Kalimantan Barat.
Selain Walikota Dumai Drs. H. Zulkifli AS, M.Si, pada upacara tersebut hadir juga Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi, M.Si, Ketua DPRD Kota Dumai Gusri Efendy dan seluruh Forkompimda Kota Dumai berikut sejumlah pejabat instansi vertikal.
(MN/ Humas Dumai)
Tulis Komentar