Ayat Cahyadi Pimpin Peringatan Harkitnas Kota Pekanbaru

Foto : Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi SSi

PEKANBARU, seputarriau.co - Mari mengukir makna kebangkitan Nasional dengan mewujudkan Indonesia yang bekerja nyata, mandiri, dan berkarakter. Demikian sambutan Menteri Kominfo Republik Indonesia yang dibacakan Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi SSi saat menjadi Pembina upacara pada Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 108 tahun 2016, Senin (23/05/2016) di halaman kantor Walikota.

Dilanjutkan Wakil Walikota bahwa  semua elemen bangsa Indonesia harus menunjukan bahwa tantangan apapun yang dihadapi bangsa saat ini harus dijawab dengan memfokuskan diri pada kerja nyata secara mandiri dan berkarakter.

“Semoga peringatan Harkitnas ini juga memperbaharui semangat Trisakti :Berdaulat dalam berpolitik, berdikari dalam ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan,’’ ungkap Wawako membacakan pidato Mentri.

Upcara yang dihadiri oleh pengurus Veteran Kota Pekanbaru, unsur Muspida, seluruh pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan pemko Pekanbaru itu diikuti oleh ratusan PNS dari seluruh SKPD di Kota Pekanbaru, dengan pelaksana upacara dari Badan Kesbangpol Kota Pekanbaru.
 

 

(MN/pemko)


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar