Harus Segera Di tindaklanjuti, Warga berharap Inspektorat, Polisi dan Jaksa periksa pengelola BUMDes
INHIL, seputarriau.co – Keberadaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Lahang Hulu, Kecamatan Gaung Kabupaten Indragiri Hilir menimbulkan permasalahan serius.
Data yang di himpun dari pengelola BUMDes yang baru di dapatkan tahun 2021 Dana yang digunakan oleh bendahara BUMDes yang lama untuk kepentingan pribadi Rp.157.165.200, dan dana yang di pakai dari usaha simpan pinjam BUMDes sebesar Rp. 26.664.000 Total yang di pakai oleh bendahara sebesar Rp.183.829.200,-
Warga inisial (T) “Kami terus menuntut kembalikan uang BUMDes yang disalahgunakan. Mantan Bendahara sebelumnya pernah berjanji akan kembalikan uang, Tapi sampai sekarang malah diingkari. Kalau terus begitu kami minta inspektorat Kabupaten Inhil , polisi maupun jaksa untuk memeriksanya,” kata seorang warga desa Lahang hulu, (11/03/2023).
Ia menyebut mantan bendahara pengelola BUMDes yang lama membohongi warga akan mengembalikan dana yang di salahgunakan tersebut
Sangat di sayangkan anggaran sebesar itu tidak dapat dikelola oleh pengelola BUMDes yang baru. Setelah dua kali disurati oleh pemerintah desa bendahara (H) menghadiri pertemuan didesa sepakat dan berjanji untuk mengembalikan dalam tempo enam bulan, sekarang sudah lewat waktu untuk mengembalikan dana tersebut.
Walaupun sudah di beri toleransi untuk mengembalikan dana tersebut tetapi masih belum mengembalikan sampai saat ini.
“Bendahara BUMDes pembohong, katanya janji mau kembalikan uang sebesar Rp 183 juta lebih pada bulan Januari 2023 nyatanya tidak. Akibatnya BUMDes Lahang hulu Bangkrut, dan tidak bisa berjalan lagi,” tandas pria yang berharap BUMDes lahang hulu diusut aparat penegak hukum.
Eks bendahara BUMDes inisial (H) ketika dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp "Maaf, masalah hutang piutang pengurus dengan BUMDES saya rasa bukan di lahang hulu saja, terjadi hampir di semua BUMDES
Andai ada oknum masyarakat yg merasa di rugikan atas kesalahan ini, saya silahkan membuat laporan
Yang jelas kita masih punya itikat baik untuk penyelesaian hutang tersebut
Sekarang pun masih mengajukan pinjaman dulu untuk menyelesaikan hal tersebut" Terangnya melalui pesan WhatsApp.
(Heriansyah/SHI)
Tulis Komentar